Selasa, 24 Maret 2015

MIKROPIPET



Mikropipet adalaah suatu alat yang digunakan untuk memindahkan cairan dalam jumlah kecil secara akurat.Mikropipet digunakan untuk pemindahan cairan dengan volume kecil kurang dari 1000 microliter.Pipet otomatis ini mempunyai akuraritas dan presisi yang lebih baik daripada pipet gelas. Di samping itu setiap pipet dapat diset berapapun volumenya selama dalam range volume pipet. Meskipun produk mikropipet telah dirancang akurat dan presisi oleh pabriknya, alat tersebut tetap harus dikalabrasi jika digunakan untuk laboratorium yang terakreditasi.Ada beberapa macam mikropipet yang biasa dipakai di laboratorium, seperti P10, P100, P1000. P10 dimaksudkan untuk memipet larutan pada volume antara 1-10 µl. P100 untuk memipet larutan pada volume antara 10-100 µl. P1000 untuk memipet larutan pada volume antara 100-1000 µl. Pada mikropipet P10 dan P100 memakai yellow tip sedangkan mikropipet P1000 memakai blue tip. Bagian-bagian dari mikropipet terdiri dari Automatic Pipettor yang berfungsi untuk memompa cairan yang akan dipindahkan dengan volume yang telah diset dan Pipette tips yang merupakan pasangan mikro[ipet yang berfungsi untuk menampung cairan yang dipompa (Cole,2005).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar